4 Tahap Pertumbuhan Blog Personal Yang Harus Di Ketahui Blogger Pemula !

Apakah anda tahu bahwasanya pertumbuhan blog itu terjadi dengan secara bertahap ~ Jika anda telah membuat sebuah blog dan sering mengupdatenya, bahkan sudah memonetisasinya dengan berbagai macam program, entah program apakah itu ? 
4 Tahap Pertumbuhan Blog Personal Yang Harus Di Ketahui Buat Blogger Pemula

Namun belum puas dengan hasilnya dalam artian kecewa karena blognya belum bisa menghasilkan, sehingga berefek pada emosi kita seperti tidak semangat lagi dalam membangun blog.

Sehingga lagi, pada akhirnya anda malah jadi beranggapan bahwa untuk menghasilkan uang banyak dari blog tuh memang susah juga ya buat di wujudkan.

Tapi tidak anda sendiri saja sih sebetulnya. Banyak juga kok, para pemblog atau blogger bloger pemula lainnya yang mengalami sama persis dengan kondisi seperti anda alami. 

Dan itu semua sebetulnya adalah hal yang wajar terutama karena blognya yang masih baru, dan permasalah seperti ini masih ada solusinya.

Apa itu solusinya ? Solusinya adalah anda harus memahami blog bahwasanya untuk mengembangkan blog dari mulai nol sampai bisa menghasilkan uang itu memerlukan proses dan tahapan - tahapan yang harus di lalui agar blog khususnya blog personal yang di kelola sendiri bisa berkembang.

Dari beberapa referensi yang kita baca, proses atau tahapan di maskud di sini akan kita kategorikan menjadi 4 tahap. Apakah anda ingin mengetahuinya ? So simak terus sampai selesai ulasanya.

Tahapan Pertumbuhan Blog

Berikut di bawah ini adalah 4 Proses atau Tahapan Pertumbuhan Blog yang harus di ketahui, jika anda seorang pemblog atau blogger pemula :

1. Tahap Pendirian Blog

Pada tahap ini biasanya kita masih fokus pada pembuatan konten atau artikel, khususnya artikel - artikel yang yang bermanfaat dan berkualitas, setelah sebelumnya menyet'up dulu atau mendesain penampilan blog sehingga terlihat menarik.

Selain kualitas, kuantitas konten atau isi dari blog juga adalah merupakan satu faktor penting yang harus di ada salah satunya adalah jumlah postingan atau artikel di dalam blog setidaknya harus terisi minimal 50 artikel, lebih banyak ya lebih baik lagi.

Lalu pada pendirian blog dalam tahap pertama ini, biasanya di perlu kan waktu sekitar 3 bulan hingga 6 bulan agar bisa beradapsi dengan mesin pencari salah satunya search google. Dan cepat tidaknya tergantung dari isi konten yang anda buat.

Sekedar di ketahui banyak sekali para pemblogg atau blogger yang gagal pada tahap ini di karenakan pada tahap pertama ini malah terlalu  fokus dan sibuk dengan monetisasi blog, padahal kualitas dan kuantitas konten belum memudai serta belum memenuhi syarat.

2. Tahap Pertumbuhan Trafik

Selanjutnya Pada tahap ke dua adalah di mulainya peningkatan trafik atau pengunjung blog sudah mulai banyak. 

Ketika ini sudah terjadi, maka bisa anda coba mendaftarkan blog agar bisa di monetisai sehingga blog mulai bisa mendapatkan penghasilan. 

Namun begitu masih tetap Fokus dalam hal membuat konten atau menulis artikel, tentunya dengan konten atau isi artikel yang berkualitas. Selain itu pada tahap anda bisa mencoba mencari dan menambah backlink agar blog bisa di kenal lebih luas lagi.

Salah satu cara mencari atau memperoleh backlink yang baik dan berkualitas bisa anda coba dengan menjadi blogger tamu pada blog atau website yang sudah terkenal seperti membuat artikel agar bisa di backlink oleh blog-blog lain.

Ada sebagian para blogger yang salah paham dalam hal mencari backlink seperti mendaftarkan postingannya ke direktori, atau berkomentar di ratusan blog do follow, dan sebagainya. 

Terlepas dari itu semua, pada tahap ke dua pertumbuhan blog personal ini, terutama dalam mencari trafik yang tinggi adalah merupakan satu proses yang panjang yang harus di lalui dengan sabar dan tawakal.

Waktu yang panjang ini bisa memakan 6 bulan hinga sampai 12 bulan atau 1 tahun lamanya, tergantung dari kualitas konten atau tulisan yang anda buat. 

Walupun di rasa lambat, asalkan tetap konsisten dalam mebuat konten, lama-lama pertumbuhan trafik akan meningkat dengan secara konsisten.

Jadi tips dalam tahap ke dua untuk pertumbuhan blog adalah sebagai berikut :
  • Jadwalkan 1 postingan tiap bulannya, untuk  di kirim ke blog-blog ternama
  • Buat 1 - 2 artikel pilar setiap minggu.
3. Tahap Kematangan dan Monetisasi

Pada tahap ini di awali dengan trafik yang meningkat pesat serta kunjungan yang lumayan tinggi. Jadi Upaya pada tahap ke tiga ini anda tidak lagi sekeras seperti pada tahap pertama dan tahap ke dua dalam pertumbuhan blog. 

Karena trafik dan para pembaca yang sudah banyak, usaha untuk memonetisasi pun blog akan jauh semakin lebih mudah. 

Pemilik blog tinggal membuat deal dengan para pemasang iklan, optimasi PPC, optimasi afiliasi, dan bahkan menjual produk atau jasa sendiri. Atau jika suka dengan publisher seperti google adsense. maka anda bisa mendaftarkannya dengan segera mungkin.

Pada tahap ke tiga sebetulnya ini masih memerlukan proses lagi sekitar 6 bulan s/d 12 bulan agar blog terutama trafik bisa meningkat dengan lebih pesat lagi. jadi anda masih harus bersabar dan teruslah membuat konten atau artikel yang menarik dan bermanfaat yang bisa menambah pengunjung.

4. Tahap Pemeliharaan.

Tahap ke 4 atau tahap terakhir adalah tahap pemeliharaan dan merupakan tahap yang sangat di tunggu - tunggu dan sangat mengasyikkan. 

Sebagai gambaran saja, blogger-blogger yang sudah mencapai fase ini adalah blognya Darren Rowse (Problogger), lalu ada blognya John Chow, lalu blognya Yaro Starak, lalu blognya Daniel Scocco, ada juga blog yang dari indonesia yaitu blog Agus Ramdhani, blog Nurudin Jauhari, blog Kang Rohman, dan lain sebagainya.

Waktu yang di butuhkan pada tahap pemeliharaan ini adalah tidak terbatas. Jadi anda tinggal duduk manis menunggu hasil.

Kesimpulan

Menghasilkan uang banyak dengan ngeblog adalah merupakan sebuah proses yang panjang dan berliku, tidak ada yang instan dunia terkecuali mie instan. 

Jika engko sudah dapat memahami bagaiman proses pertumbuhan blog dari mulai tahap 1 sampai tahap 4, kita yakin  Engko tidak akan kecewa lagi. karena pertumbuhan blog memang membutuhkan perjalanan yang panjang dan berliku. Jadi saran kita ni, nikmati saja kawan semua tahapan tahapan yang sedang engko lalui, di mulai dari sekarang ho.

Ok itulah artikel mengenai 4 Tahapan Pertumbuhan Blog Personal Yang Wajib di ketahui jika anda seorang pemblog pemula. Apakah artikel ini bisa membantu ? silahkan jawab dengan berkomentar. Sekian dan terimakasih, semoga bermafaat.