WC Mampet atau Tersumbat ? Begini Solusi Cara mengatasi dan langkah - langkahnya
Wc Mampet dan tersumbat ? Tak perlu bingung, tak perlu khawatir, tak perlu panik, tak perlu risau, Karena masalah tersebut ada sejumlah solusi cara mengatasinya.
Perasaan seperti itu biasanya sering di alami oleh ibu rumah tangga yang setiap harinya lebih banyak melakukan rutinitas di rumah.
Jadi sekali lagi khususnya buat ibu - ibu, atau mungkin buat suami yang bisa menitipkan pesan pada istrinya jika mengalami permasalahan mampetnya wc atau wastafel tempat cuci piring di rumah itu bisa di atasi dengan berbagai macam cara yang akan kita bahas pada kesempatan pembuatan artikel kali ini.
Sebelum berlanjut, perlu di ketahui dulu penyebab kenapa wc mampet atau tersumbat :
- apa mungkin terdapat sampah bekas sabun di dalam saluran paralonnya
- apa mungkin ada sampah plastik plastik yang tak sengaja terbawa ke dalam wc
- atau mungkin bisa jadi suami yang memiliki kebiasaan BAB sambil merokok dan puntung rokonya di buang ke WC.
- atau ada kemungkinan lainya yang ingin anda sampaikan bisa tulis di kolom komentar.
Penyebab - penyebab tersebut bisa saja terjadi di rumah anda. Buktinya wc anda sekarang mampet dan mencari - cari cara di mbah google bagaimana solusinya ? Sehingga ketemulah halaman cara mengatasi wc mampet ini, betul tidak ? hehe
Namun yang sudah terjadi biarlah terjadi dan tak perlu lagi diperpanjang, tinggalah fokus ke solusi bagaimana cara mengatasinya ?
Cara Mengatasi WC Mampet
Jadi jika wc mampet, harus dengan segera di atasi ya ? jika tidak, terbayang deh bab berikutnya pasti tercecer meluap ke lantai, hehe.
Selain itu juga nantinya akan menyebabkan bau tidak sedap dihidung (ya iyalah masa di mata), dan bahkan dapat mengakibatkan pembongkaran secara besar - besar pada lantai jika masalah ini di biarkan secara berlarut - larut.
1. Atasi WC Mumpet Dengan Selang Panjang (Hanger Kawat)
Jika Anda memergoki Wc tersumbat oleh karena adanya benda keras serta padat yang masuk ke dalam saluran pipa wc sepeti :
- mainan,
- tutup botol,
- atau benda-benda plastik,
Dan langkah - langkahnya adalah sebagai berikut :
- Pastikan dulu air yang di dalam toilet tidak meluber dan tidak terlalu penuh.
- Masukkan selang panjang atau bisa dengan kawat ke dalam pipa saluran pembuangan agar bisa meraih benda yang menyebabkan wc tersumbat.
- Sedapat mungkin tarik benda yang menyumbat tersebut.
Hal penting yang harus di perhatikan adalah jangan mendorong penyumbat ke dalam karena justru itu akan membuat benda semakin jauh dari jangkauan.
2. Atasi WC Mampet Dengan Sabun Cuci Piring
Apakah mungkin WC di rumah Anda tersumbat atau tersumbat karena terapatnya tissue, kertas, atau mungkin pembalut yang dibuang ke dalam WC ? mungkin saja sih...
Maka Anda bisa mencoba mengatasi wc tersumbat tersebut dengan cara menggunakan sabun cuci piring. Dan langkah - langkahnya adalah sebagai berikut :
- Sebelumnya pastikan dulu air yang terdapat di dalam WC tidak terlalu penuh.
- Silahkan tuang sabun cuci piringcair yang sudah anda siapkan ke dalam Wc ataupun toilet.
- Lalu tuang air panas secukupnya
- Setelah itu diamkan dulu selama beberapa menit.
- Menunggu sambil sabun membantu melonggarkan saluran WC serta mendorong barang yang menyumbat agar bisa melewati bagian pipa hingga bisa masuk ke sefiteng
- Setelah itu tes wc yang tersumbat dengan cara siram air agar bisa diketahui apakah WC masih tersumbat atau tidak.
3. Atasi WC Mumpet Dengan Garam
Langkah kedua yang bisa dilakukan untuk mengatasi WC tersumbat adalah dengan menggunakan butiran garam. Tak usah beli garamnya, langsung ambil saja di Dapur rumah anda terkecuali anda tidak pernah memasak di rumah, maka boleh membeli di kios terdekat di rumah Anda, kalo bisa ditambahin dengan baking soda atau bubuk soda kue.
Namun alangkah lebih bagusnya lagi gunakan garam batu supaya lebih idela dalam mengatasi WC yang tersumbat alias mampet
Bagaimana langkah-langkah menggunakan garamnya ? silahkan simak di bawah ini :
- Pastikan dulu air yang ada di dalam toilet atau WC tidaklah terlalu penuh apalagi sampai meluber, jangan.
- Silahkan tuangkan satu gelas garam batu (perkiraan sekitar 500 gram) ke dalam lubang WC. Namun jika menggunakan garam biasa yang ada di dapur, maka tambahkan satu gelas bubuk soda kue.
- Lalu tuangkan 1 liter air yang mendidih dilubang WC yang sudah ditaburkan garam.
- Dan diamkan dulu WC yang di tabur garam dan air mendidih tersebut hingga 8 jam.
- Selanjutnya 8 jam kemudian, cek kembali. Seharusnya penyumbatan WC sudah tertatasi dan Anda tinggal siram WC tersebut dengan air sebanyak - banyaknya agar bisa mendorong barang yang menyumbat WC hingga masuk septic tank.
Apabila WC masih tersumbat, tolong bantu dorong atau tarik seperti yang sudah diterangkan pada poin nomor 1 di atas hingga saluran WC menjadi lancar kembali.
4. Atasi WC Mampet Dengan Soda Api
Andai kata cara atasi wc mumpet dengan menggunakan garam kurang ampuh alias wc masih tersumbat, silahkan coba cara ke tiga ini yaitu mengatasi wc mampet dengan menggunakan soda api.
Sekedar diketahui soda api sifat kimia yang dapat mempengaruhi air menjadi bentuk gelembung - gelembung yang bisa menghancurkan barang organik sebagai penyebab wc tersumbat.
Meskipun Soda api berwujud padat, soda api tak akan mengendap di paralon pembuangan air wc oleh kkarena soda api ini memiliki bahan yang bisa larut di dalam air, sehingga cukup aman dan mudah jika hendak Anda gunakan untuk atasi wc tersumbat..
Seperti apa langkah-langkahnya ? yuk simak di bawah ini uraiannya :
- Untuk menjaga keselamatan persiapkan, kenakan, serta ikuti :
- kenakan sarung tangan karet
- masker hidung/mulut
- pelindung mata
- buka pintu dan jendela kamar mandi.
- Sebelum menuang soda api pastikan dulu air di dalam Wc tidak terlalu penuh. Jika terlalu penuh, maka tunggu sampai airnya surut.
- Setelah di cek airnya, silahkan tuangkan kira - kira setengah setengah soda api ke dalam lubang WC dengan menggunakan sendok berbahan plastik.
- Setelah itu diamkan dulu, tunggu soda api nya bereaksi dengan air selama perkiraan 10 menit.
- Lalu langkah terakhir setelah menunggu 10 menit lebih, tes apakah WC sudah bisa teratas dari mampet dengan cara menuangkan air secara perlahan ke dalam WC sambil melakukan tekanan.
Apabila masalah wc tersumbat masih belum teratasi, silahkan ulangi lagi langkah - langkah yang sudah di jabarkan di atas mulai dari nomor 2 hingga sampai nomor 6, namun soda apinya agak sedikit banyak porsinya dengan sebelumnya, dan tunggu hingga beberapa lama misalkan tunggu sampai 20 menit begitu.
5. Atasi Dengan Cara Bongkar WCnya
Hehehe ini adalah langkah terakhir jika cara yang telah di sebutkan di atas tidak mempan, dan itu berarti di dalam WC sudah terlalu banyak barang yang menggumpal atau munkin bisa jadi ada sesuatu barang yang menyumbat yang tidak dapat dimusnahkan.
Sehingga tidak ada jalan lain selain membongkar wcnya. karena itu yang saya alami di rumah sendiri ketika semua cara sudah di coba namun WC masih tetap dan akhirnya di bongkar itu wc ku dengan cara panggil tukang ke rumah.
Alhasil setelah dibongkar di dalam wc terlihat sudah terlalu banyak barang menggumpal seperti soptek, bekas bungkus sabun, puntung rokok, batang sikat gigi, duit coin, dan lain - lain.
Setelah barang - barana yang menyumbat wc tersebut diangkat dan di buang, tukangpun merapihkan kembali WC seperti sedia kala agar WC bisa di pakai kembali.
Itulah ulasan mengenai Cara Mengatasi WC yang Mampet atau Tersumbat beserta dengan langkah - langkahnya.
Apakah ini bisa membantu ? Sekian dan terimakasih sudah menyimak artikel ini, dan semoga artikel wc atau toilet tersumbat ini bisa bermanfaat. Wassalam.