Hari Baik Pindah Rumah Menurut Hitungan Islam, Fengshui, dan Primbon.

Hari Baik Pindah Rumah - Yuk, cari tahu tentang hari apa yang merupakan hari baik saat hendak pindah rumah menurut hitungan islam, fengshui, dan primbon. Apakah Bro penasaran, yuk simak simak penjelasan-nya di artikel ini hingga selesai.

hari baik pindah rumah

Oleh karena di kesempatan pembuatan artikel kali ini, larantukgagypsum akan mengulas tentang bagaimana cara menghitung hari baik saat hendak pindah rumah yang mana pindahan rumahnya, entah mau ke arah selatan, barat, timur, ataupun utara.

Tahukah hai sahabat gypsum, bahwa dalam mencari hari baik pindah rumah bagi orang-orang jaman dulu merupakan suatu hal penting yang mesti di lakukan terlebih dahulu.

Orang tua dulu, sebelum pindahan rumah baik pindahnya ke arah selatan barat timur maupun utara selalu melakukan perhitungan hari baik menurut primbon dan ada pula yang menghitung hari baik dengan metode perhitungan menurut islam.

Tujuan dalam melakukan perhitungan hari baik saat pindahan rumah bagi yang melakukannya, tentu supaya proses pindah rumahnya bisa lancar dan selamat sampai tujuan serta di lancarkan selalu rejeki di lokasi rumah barunya.

Tidak seperti anak - anak milenial di jaman milenium sekarang yang suka maen gabres tanpa berpikir 2 kali! Jangankan untuk melakukan sebuah perhitungan hari baik pindah rumah, dalam mencari hari baik untuk pindahan pacar juga tidak mengenal waktu dan tempat. Apalagi, memikirkan perasaan pacar yang di tinggalkannya. Heheh..!!

Jadi, dalam cara melakukan perhitungan hari baik pindah rumah ini sebetulnya terdapat isyarat atau sebuah pepatah yang di berikan oleh orang tua jaman, namun dalam benutk primbon.

Adapun salah satu isyarat atau pepatahnya menurut larantukagpsum, ialah janganlah melakukan sesuatu dengan tergesa - gesa atau terburu - terburu. Pikirkan sesuatu, dengan secara matang hingga perasaan di hati tidak ada rasa yang terasa mengganjal atau terganjal dan seterusnya.

Seperti itulah kira-kira orang tua jaman dahulu kala dalam memberikan sebuah pepatah untuk anak cicit cecetnya hingga keturunan yang kesekian ribu, hingga terbentuklah sebuah buku primbon. Begitu juga dengan sistem perhitungan dalam islam, yang mana terdapat sesuatu isyarat di dalamnya.

Hari Baik Pindah Rumah

Sekali lagi kami sampaikan bahwa dalam acara pindahan rumah, penting dilakukan untuk mencari tahu lebih dulu hari supaya proses pindahannya bisa lancara selancar - lancarnya.

Dalam cara menghitung hari baik pindah rumah bagi sebagian orang di jaman sekarang, mungkin ada yang percaya dan ada juga yang tidak percaya. Pasalnya, ini kan ada kaitannya dengan sebuah kepercayaan atau keyakinan hati setiap orang.

Kendati begitu, dalam pindah rumah juga terdapat hal-hal yang mesti di persiapkan dan di lakukan sebelum keputusan pindahan rumah diputuskan, seperti:
  • Memilah dekorasi serta perabotan furniture untuk rumah huni barunya
  • Mengurus dokumen atau berkas rumah baru seperti sertifikat hak milik
  • Mengatur keperluan lainnya
  • dan lain sebagainya.
Jika semuanya sudah benar-benar siap, tinggalah menghitung waktu hari baik kapan akan pindah rumahnya dengan cara menurut perhitungan islam maupun hitungan primbon.

Karena menurut beberapa kepercayaan di Indonesia, pindahan rumah tidak dapat di lakukan secara sembarangan. Sehingga, mesti melakukan perhitungan hari baiknya terlebih dahulu, sebagai berikut.

1. Hitungan Hari Baik Pindah Rumah Menurut Islam

hari baik hitungan isalm

Mengitung hari baik saat hendak pindah rumah, bisa dilakukan dengan cara menurut perhitungan Islam! Kendati, pada dasarnya dalam ajaran agama islam memperlakukan semua hari itu tergolong baik.

Tetapi, nyatanya ada beberapa jenis bulan dalam kalender islam, yakni kalender hijriyah yang dipandang baik untuk pindahan rumah, yang mana waktu hari pindah rumahnya di sesuaikan atas dasar arah mata angin pada hunian rumah barunya.

Sobat gypsum bisa lihat sendiri tabel arah mata angin untuk pindahan rumah baru menurut islam, berikut ini:
Bulan Baik Pindah Rumah Berdasarkan Arah Mata Angin Menurut Islam
Bulan Pindah
Hari
Jumadil Awal, Jumadil Akhir, dan Rabiul Akhir
Utara
Rajab, Ruwah, dan Ramadhan
Timur
Syawal, Zulkaidah, dan Zulhijah
Selatan
Suro, Safar, Mulud, atau Rabiul Awal
Barat
Jadi, hari baik pindah rumah menurut hitungan Islam terdapat bulan-bulan tertentu yang waktunya di tentukan atas dasar arah mata angin, seperti yang bisa sobat gypsum lihat pada tabel di atas.

Adapun keterangan lengkap tentang arah mata angin dan bulan yang baik untuk hari baik pindah rumah pada tabel diatas, adalah sebagai berikut:
  • Rumah Huni Baru Mengarah Ke Utara
Artinya, adalah bila rumah baru yang akan sobat gypsum posisi bangunan rumahnya mengarah ke Arah Barat. Maka, bulan baik yang tepat untuk pindah rumah ialah di bulan Jumadil Awal, Jumadil Akhir, dan bulan Rabiul Akhir Hijriyah.
  • Rumah Huni Baru Mengarah Ke Timur
Artinya, adalah bila rumah baru sobat gypsum posisi bangunan rumahnya mengarah ke Arah Timur. Maka, waktu yang tepat dan baik untuk pindah rumah ialah di bulan Rajab Ruwah dan bulan Ramadhan (puasa) tahun hijriyah.
  • Rumah Huni Baru Mengarah ke Selatan
Artinya, adalah bila rumah sahabat gypsum psosisi bangunan rumahnya menghadap ke Arah selataan. Maka, waktu yang baik dan tepat untuk pindah rumah ialah di bulan Syawal Zulkaidah atau di bulan Zulhijah.
  • Rumah Huni Baru Mengarah Ke Barat
Artinya, adalah bila rumah sahabat gypsum posisi bangunan rumahnya menghadap ke Arah Selatan. Maka, waktu yang baik dan tepat untuk pindah rumahnya yakni di bulan Suro Safar dan Mulud atau bisa juga pindahan di bulan Rabiul Awal.

2. Hitungan Menurut Ilmu Fengshui

menurut fengshui

Dalam kepercayaan atau keyakinan orang-orang tionghoa (china), ajaran fengshui sudah menjadi sesuatu hal yang di anggap penting guna bisa menghindar dari jauhnya sebuah keberuntungan (Hoky).

Adapun cara menentukan atau hari baik pindah rumah menurut hitungan ilmu feng shui atau fengsui, biasanya dengan mempergunakan Shio. Dan shio yang dipakai, yakni shio milik kepala keluarga yang akan pindah rumah.

Selain mengajarkan tentang tata letak perabotan yang baik yang bisa melancarkan rezeki, dalam ilmu fengshui juga mengatur tentang tata cara menghitung hari pindah rumah.

Jadi, bila sobat gypsum sudah bosan berada di Indonesia dan ingin pindah rumah ke papua, samarinda, sorong, Jayapura, Manokwari, Makasar, Palangka raya, Palu, Surabaya, Pontianak, Medan, Jambi, Palembang, Padang, Bandung, Jakarta, Ternate, Depok, Batam, Banjarbaru, Banjarmasin, Bandar Lampung, teluk ambon, North Kuta, Surakarta, atau kota - kota lainnya!

Maka, sobat gypsum bisa mempergunakan shio kepala keluarga sebagai patokan dalam menghitung mencari bulan dan hari baik dan tepat untuk pindah rumah.

Pasalnya, dalam ilmu fengsui (feng shui) terdapat bulan tertentu yang mana tidak semua shio mempunyai hoky (keberuntungan). Bahkan, terdapat beberapa shio yang dapat mengundang konflik atau chiong dalam acara pindah ke rumah baru.

Contohnya, sobat gypsum sebagai kepala keluarga yang akan pindah rumah mempunyai "shio monyet".

Maka, dalam ilmu feng shui (fengsui) terdapat tabel shio chong yang mana shio monyet mesti menghindari bulan juni dan februari.

Alasannya, adalah karena kalo pindah rumah selain di bulan juni dan februari, maka menurut hitungan fengshui akan terjadi konflik, benturan, pertikaian, bentrokan, kericuhan, percederaan, kesumat, kericuhan, dan lain sebagainya.

Untuk lebih detailnya sobat gypsum lihat saja tabel shio chong menurut ilmu fengsui (feng shui), berikut ini:
Tabel Shio Chong Dalam Ilmu Feng Shui Sebagai Bulan Tidak Baik Pindah Rumah
Shio Chong
Larangan Bulan Pindahan
Shio Kambing bentrok dengan Shio kerbau
Januari
Shio Monyet bentrok dengan shio harimau
Februari
Shio Ayam bentrok dengan Shio Kelinci
Maret
Shio Anjing bentrok dengan Shio Naga
April
Shio Babi bentrok dengan Shio Ular
Mei
Shio Tikus bentrok dengan Shio Kuda
Juni
Shio Kerbau bentrok dengan Shio Kambing
Juli
Shio Harimau bentrok dengan Shio Monyet
Agustus
Shio Kelinci bentrok dengan Shio Ayam
September
Shio Naga bentrok dengan Shio Anjing
Oktober
Shio Ular bentrok dengan Shio Babi
November
Shio Kuda bentrok dengan Shio Tikus
Desember
Bilamana sobat gypsum sudah mempunyai stri dan anak! Maka lebih bagusnya, perhatikan juga dengan shio-shio isteri dan anak dalam mencari tahu hari baik pindah rumah menurut ilmu fengshui.

Karena, menurut bebeberapa ahli fengshui, setiap shio anggota keluarga (isteri dan anak) juga turut mempengaruhi baik tidaknya hari pindah rumah.

Dan hal ini, diperkuat juga dalam ajaran topografi dari tiongkok kuno yang juga terdapat keterangan tentang bulan yang tepat dan hari baik pindah rumah, seperti yang terlihat pada tabel berikut:
Tabel Shio Chong Dalam Ilmu Feng Shui Sebagai Bulan Tidak Baik Pindah Rumah
Shio Chong
Bulan Baik Pindahan
Shio Naga selaras dengan Shio Ayam
September
Shio Kuda selaras dengan shio kambing
Juli
Shio Tikus Selaras dengan Shio Kerbau
Januari
Shio Babi selaras dengan Shio Harimau
Februari
Shio Ular bentrok dengan Shio Monyet
Agustus
Shio Kelinci selaras dengan Shio Anjing
Oktober
Selain itu lagi, terdapat pula hari baik pindah rumah dalam ilmu feng shui yang menggunakan shio kepala keluarga, yakni perhitungan berupa jam yang artinya, kapan waktu jam terbaik pindah rumah, sebagai berikut:
Tabel Shio Chong Dalam Ilmu Feng Shui Sebagai Bulan Tidak Baik Pindah Rumah
Jenis Shio
Jam Terbaik Pindahan
Shio Kelinci
05:00 s/d 06:59
Shio Naga
07:00 s/d 08:59
Shio Ular
09:00 s/d 10:59
Shio Kuda
11:00 s/d 12:59
Shio Kambing
13:00 s/d 14:59
Shio Monyet
15:00 s/d 16:59
Shio Ayam
17:00 s/d 18:59

3. Menurut Hitungan Primbon Jawa

menurut primbon

Selain mencari tahu tentang hari baik pindah rumah menurut hitungan islam dan fenghui pada kedua poin diatas, terdapat pula hari baik pindah menurut menurut hitungan weton primbon jawa.

Dalam melakukan hitungan hari baik pindah rumah menurut primbon jawa, biasanya di lakukan perhitungan berdasarkan peraturan yang sudah di atur dalam buku primbon jawa, seperti:
  • Sistem hitungan neptu jawa atau weton kelahiran
  • Sistem hitungan guru, ratu, rogoh, serta sempoyong
  • juga berdasarkan Sistem hitungan pancasunda

#Sistem Hitungan Neptu Weton Jawa

Hitungan neptu weton jawa ini sudah pernah di bahas pada artikel yang sudah dibuat sebelumnya dengan judul artikel Cara Menghitung Weton Jodoh Jawa..

Bagi sobat gypsum yang ingin mencari jodoh yang cocok, bisa mempelajari tentang cara menghitung jodoh dalam artikel tersebut.

Jadi, dalam budaya adat masyarakat jawa yang ada di pulau jawa. Kata neptu dan weton, merupakan istilah kosa kata yang biasa di pergunakan oleh masyarakat jawa untuk menghitung hari lahir seseorang, guna mencari tahu hal-hal tertentu yang berkaitan dengan sebuah kehidupan dalam keseharian.

Atau dengan kata lain, katakan saja neptu weton jawa ini ialah sebuah ramalan yang mana ramalan ini tidak sama seperti sulap yang biasa dilakukan oleh si pesulap merah dari goa hantu.

Jadi, weton neptu jawa ini selain dipakao untuk meramal jodoh yang cocok juga bisa di pergunakan untuk mencari tahu hari baik pindah rumah sekaligus langsung menetapkan hari baik yang di peroleh untuk melakukan dengan segera pindahan rumahnya.

Bagaimana cara menentukan hari baik untuk pindah rumah dengan menggunakan sistem hitungan neptu weton jawa, sobat gypsum cuma perlu mendapati terlebih dahulu neptu tanggal lahir yang dimiliki.

Seumpama, bila sobat gypsum hendak pindah rumah dengan keluarga atau pasangan dari Indonesia ke gang sempit. Maka, jangan lupa untuk melakukan perhitungan neptu weton jawa untuk semua anggota keluarga yang ikut pindahan dengan berpatokan pada tabel weton jawa, berikut ini:
Tabel Neptu Weton Jawa Untuk Hari Baik Pindah Rumah
Jenis Hari
Neptu
Jenis Pasaran
Neptu
Senin
4
Pahing
9
Selasa
3
Pon
7
Rabu
7
Wage
4
Kamis
8
Kliwon
8
Jumat
6
Legi
5
Sabtu
9
Minggu
5
Pada tabel tersebut, sobat bisa menghitung neptu weton jawa dengan cara menambahkan angka neptu pada kolom jenis hari dan angka neptu pada kolom jenis nama pasarannya.

Contohnya, sobat gypsum lahir di hari Selasa Pahing. Maka jumlahkan angka neptu hari dan pasaran, yakni 3+9=12 yang mana hari selasa berneptu 3 (tiga) dan pasaran pahing berneptu 9 (sembilan). Sehingga, total neptunya berjumlah 12 (dua belas).

Sesudah itu, baru menentukan rencana kapan hari baik pindah rumah dilakukan. Misal, sobat hendak pindah rumah di hari "kamis kliwon" yang berarti dalam menjumlahkannya, ialah sebagai berikut:

Perhitungan hari pindah rumah, "Kamis Kliwon":
  • Neptu hari kamis : 8
  • Neptu pasaran kliwon : 8
  • Total neptu rencana hari pindah rumah: 8+8=16
Sesudah neptu rencana hari pindah rumah di ketahui, tinggal jumlahkan saja antara jumlah neptu pindah rumah dengan jumlah neptu kelahiran sobat yang sudah diketahui, yakni 16 + 12 = 28.

Setelah itu, angka 28 tersebut mesti di bagi lagi dengan angka 4 guna bisa mengecek hari baik atau buruk dalam acara pindahan rumah pada hari yang sudah di rencanakan! Bilamana total neptu ternyata habis terbagi, maka nilainya tetap di hitung 4 (empat).

Lalu kemudian langkah selanjutnya, tinggalah melihat tabel pada "Sistem Perhitungan Guru Ratu Rogoh dan Sempoyong dan tabel pancasunda" guna mencari tahu apakah hari pindah rumah yang di rencanakan termasuk hari baik ataukah buruk.

#Sistem Hitungan Guru Ratu Rogoh dan Sempoyong

Ya, sesudah memperoleh angka neptu hasil dari perhitungan tersebut. Sahabat gypsum, bisa mengaplikasikan sistem perhitungan guru ratu rogoh dan sempoyong guna menetapkan mencari tahu hari baik untuk acara pindah rumah.

Supaya lebih jelas, coba sobat gypsum simak terlebih dahulu tabel sistem perhitungan guru, ratu, rogoh, dan sempoyong dibawah ini.
Tabel Sistem Hitungan Guru, Ratu, Rogoh, dan Sempoyong Untuk Mencari Hari Baik Pindah Rumah
Angka Sisa Bagi
Jatuh Pada
Artinya
1
Guru
Sejahtera, selamat, dihormati, dan lancar rezekinya.
2
Ratu
Disegani, ditakuti, berwibawa, jauh dari konflik, dan banyak rezekinya.
3
Rogoh
Tidak bahagia dan kurang harmonis serta rumah mudah dimasuki pencuri.
4
Sempoyong
Sering bertengkar dan banyak susah serta tidak betah di rumah.
Bilamana diijinkan untuk mengambil contoh pada tabel diatas dengan melihat jumlah angka neptu pindah rumah yang sudah didapat, yakni neptu 28 (dua delapan). Maka, neptu 28 dibagi 4 (empat) akan menyisakan angka 0 (nol), betul?Adapun sisa bagi yang jatuh di angka 0 (nol) masuknya di number 4 (empat) yang bisa dilihat artinya pada tabel tersebut, yakni dalam rumah baru akan sering bertengkar dan akan banyak kesusahan serta ada anggota penghuni rumah yang tidak betah di rumah.

Jika memang hasilnya seperti itu, cobalah sobat gypsum untuk merencanakan hari lain pindahan rumahnya yang sekiranya bisa memperoleh hasil perhitungannya yang jatuh di hari baik.

#Sistem Hitungan Pancasunda

Bagaimana cara menghitung hari baik pindah rumah menurut primbon jawa dengan sitem hitungan pancasunda? Yuk, simak dan baca secara baik-baik keterangannya berikut ini:

Sekedar diketahui, dalam sistem perhitungan pancasunda ini terdapat istilah - istilah, seperti:
  • Sri
  • Lungguh
  • Gedhong
  • Lara
  • Pati
Istilah - istilah tersebut, nyatanya memiliki arti dan makna sesuatu yang bisa sobat gypsum lihat pada tabel yang akan segera sobat lihat.

Jadi, metode atau cara perhitungan hari baik pindah rumah dengan menggunakan sistem atau metode hitungan pancasunda ini, dalam pembagiannya biasa dengan menggunakan angka bernilai 5 (lima).

Bila total hasil perhitungan neptu weton yang sobat gypsum peroleh berjumlah angka neptu 28. Maka, cara melakukan perhitungannya adalah:
  • Perkalian 5 (lima) yang mendekati angka neptu 28, yakni: 5x5=25
  • Lalu kurangi antara neptu 28 dengan hasil perkalian 5, yaitu: 28-25=3
Maka, hasil cara perhitungan hari baik pindah rumah dengan sistem pancasunda ini menyisakan angka sisa, berangka 3 (tiga).

So, tinggalah sobat gypsum di cek dan di lihat saja arti dari angka 3 (tiga) ini pada tabel berikut:
Tabel Sistem Hitungan Pancasunda Untuk Hari Baik Pindah Rumah
Angka Sisa Bagi
Jatuh Pada
Artinya
1
Sri
Senantiasa dipenuhi keberkahan dan dilancarakan rezekinya
2
Lungguh
Akan memperoleh derajat yang tinggi di mata masyarakat
3
Gedhong
Sobat gypsum akan kaya harta dan benda
4
Lara
Maknanya suka sakit - sakitan
5
Pati
Bermakna mati dalam arti yang sangat luas
Nah, itu dia bro pembahasan tentang hari baik pindah rumah menurut hitungan islam, ilmu feng shui, dan primbon jawa yang dapat kami rangkum.

Apakah artikel tentang cara menghitung hari baik pindah rumah ini bisa membantu? Yuk, simak juga artikel lainnya yang terdapat di bagian artikel terkait. Siapa tahu, ada jenis artikel yang menarik di hati.

Sekian dan terimakasih atas kunjunganannya. Akhir kata semoga bermanfaat dan sampai jumpa lagi di kesempatan pembuatan artikel seputar rumah dan plafon gypsum di masa depan.